Artikel Lainnya

Sunday, August 25, 2019

Suggestopedia

Hai teachers... Bagaimana kabarnya? Semoga teachers semua dalam keadaan baik-baik saja. Kali ini kita akan membahas mengenai Suggestopedia atau kadang disebut juga sebagai Desuggestopedia. Apakah teachers sekalian pernah mendengar nama metode ini? Jika belum, So, let's check it out.


Sama halnya seperti the Silent Way yang telah kita bahas sebelumnya, Suggestopedia ini merupakan metode yang populer di jamannya dan merupakan metode yang banyak dipengaruhi oleh teori belajar kognitivisme. Suggestopedia ini dikemukakan oleh ahli kognitivisme yang bernama Georgi Lozanov. Lozanov percaya bahwa pembelajaran yang mampu membuat siswa untuk menggunakan kekuatan mental atau pikiran mereka secara penuh akan sangat berpengaruh terhadap hasil pembelajarannya. Oleh karena itu, untuk mencapai tahapan ini maka siswa perlu diberikan sugesti. Sehingga, nama metode ini kemudian diberikan nama Suggestopedia atau Desuggestopedia.


Ketika belajar bahasa, tantangan terbesar adalah ketika siswa berpikir bahwa mereka tidak bisa mempelajari bahasa target, tidak mampu menggunakan bahasa target dengan benar, serta tidak mampu mengaplikasikan bahasa target dalam situasi nyata. Pikiran-pikiran ini tentunya akan sangat mempengaruhi perkembangan belajar bahasa mereka. Oleh karena itu, Suggestopedia muncul dengan pemberian berbagai macam sugesti yang mampu meningkatkan motivasi siswa untuk belajar bahasa target dan meningkatkan hasil pembelajarannya. Selain itu, suggestopedia menggunakan musik dalam memberikan sugesti dikarenakan Lozanov percaya bahwa musik akan sangat membantu siswa untuk meresapi informasi dalam proses pemberian sugesti. Selain itu, musik juga akan membuat siswa merasa santai dan tidak merasakan kecemasan dalam belajar.

Lalu bagaimana suggestopedia ini diimplementasikan di dalam pembelajaran di kelas? Sebelum memulai kelas suggestopedia, untuk meningkatkan pengaruh sugesti, maka kelas suggestopedia harus didesain dengan ornamen-ornamen yang mendukung. Misalnya saja, pembelajaran akan membahas mengenai "London". Maka kelas akan dihiasi dengan gambar atau ornamen lainnya yang berhubungan dengan London seperti gambar Big Ben, Tower Bridge, Coca Cola London Eye, dll. Setelah itu, kelas Suggestopedia bisa dimulai.

Suggestopedia ini dimulai dengan membahas topic yang akan diajarkan. Misalnya saja memberikan dialog dan membahas vocabulary yang ada di dalam dialog tersebut. Sebagai contoh, guru memberikan dialog mengenai "Traveling to London". Kemudian guru akan membahas mengenai vocabulary yang berkaitan dengan dialog tersebut untuk menambah pemahaman siswa akan dialog yang diberikan. Kemudian, guru bisa membahas hal-hal lainnya atau memberikan latihan-latihan lainnya yang mendukung. Lalu, kegiatan bisa dilanjutkan dengan memainkan musik-musik klasik seperti musik instrumental karya Mozart, Beethoven, dll bersamaan dengan pemberian sugesti dimana siswa diharapkan mendengarkan musik dan sugesti sambil memejamkan mata agar bisa menghayati sugesti yang diberikan. Sugesti-sugesti yang diberikan adalah bisa berupa kata-kata motivasi dan sugesti bahwa siswa sekarang sedang berada di suatu tempat, sedang melakukan sesuatu, atau hal-hal lainnya. Misalnya saja guru memberikan sugesti bahwa siswa-siswa kini sedang dalam perjalanan menuju London. Guru melanjutkan pemberian sugesti dengan menyemangati siswa bahwa sesampainya di London nanti mereka harus percaya diri menggunakan bahasa target agar bisa berinteraksi dengan orang-orang yang ada di sana. Kemudian guru menyuruh siswa membuka mata sambil berkata bahwa mereka telah tiba di London. Lalu, kegiatan bisa dilanjutkan dengan kegiatan speaking di mana siswa ceritanya menjadi turis dan beberapa menjadi penduduk asli dan kemudian mereka bertanya-tanya bangunan-bangunan yang ada di London seperti Big Ben, Tower Bridge, Coca Cola London Eye, dll.

Nah itu dia penjelasan singkat mengenai suggestopedia. Semoga apa yang kami sampaikan bermanfaat untuk teachers sekalian. Sampai jumpa di pembahasan kami selanjutnya.

Jangan lupa kunjungi juga akun youtube PET Proenglishteacher di sini dan subscribe video-videonya.

No comments:

Post a Comment